Demam fixed gear


Virus Fixed Gear

Kota-kota besar di Indonesia sedang dilanda virus fixed gear. Sepeda fixed gear ada di mana-mana, yang kebanyakan pemakainya adalah anak muda. Kebanyakan mereka menggunakan sepeda  ini untuk fashion.


 
What’s Fixed Gear
Sepeda fixed gear adalah bentuk sebuah sepeda yang paling sederhana. Posisi roda gigi belakang (yang terhubung ke roda belakang) adalah tetap atau fixed. Tiap putaran pedal akan memutar roda, dan begitu pula sebaliknya (fixed gear). Jadi jika kita mengayuh kedepan maka sepeda akan bergerak kedepan, dan jika kita mengayuh kebelakang maka sepeda akan mundur. 
 

Sindrom Fix

Dari Velodrom ke Jalanan
Sepeda fixed gear, awalnya murni digunakan untuk perlombaan di velodrom, atau kompetisi track bike. Memang, momentum yang dihasilkan dari putaran roda fixed gear akan sangat membantu pembalap untuk mencapai kecepatan setinggi-tingginya, tapi karena resiko bahayanya maka penggunaan fixed gear untuk kompetisi akhirnya dibatasi di velodrom.

New York
            Sepeda Fix gear ini dipopulerkan oleh para kurir. Keberadaan kurir atau messenger untuk mengantar dokumen di distrik bisnis New York adalah sangat vital. Berhadapan dengan kemacetan lalu lintas, awalnya para messenger ini memilih Fix gear dikarenakan Fix gear ringan dan sederhana. Selain minus biaya karena minim perawatan (dengan sepeda track yang notabene fixed gear, tidak perlu khawatir akan kerusakan freewheel, derailer, atau rem). Disana messenger yang menggunakan fixed gear dianggap memiliki status sosial lebih tinggi di mata sesama messenger. 
           Namun sekarang Para hipster modis menjadikan fixed gear sebagai bagian dari fashion statement, Fix gear dibuat sangat personal melalui pilihan warna dan komponen yang sesuai dengan kebutuhan pemiliknya.
 Pengin Fixed Gear??
         Sepeda Fixed gear dapat dengan mudah didapatkan dengan merogoh kocek sekitar 1,6 - 3 jutaan rupiah, Fixed Gear siap untuk dinaik dan diajak bergaya.



0 Response to "Demam fixed gear"

Posting Komentar

powered by Blogger | WordPress by Newwpthemes